Kepala Disdik Sumedang,H.Agus Wahidin Juara harapan III ASN berprestasi tingkat Jawa Barat Tahun 2022
Warta Insun Medal
Suhaya Hidayat – Jusyan Media
* Kepala Disdik Sumedang,H.Agus Wahidin Juara harapan III ASN berprestasi tingkat Jawa Barat Tahun 2022.*
Sumedang,- Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (HUT PGRI) ke-77 dan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2022 Tingkat Kabupaten Sumedang digelar di Lapangan Belakang Pusat Pemerintahan Sumedang, Rabu (1/12).
Pelaksanaan upacara resmi menutup seluruh rangkaian perayaan HUT PGRI Kabupaten di Sumedang yang berlangsung sukses dan lancar.
Upacara Hari Guru dengan tema “Guru Bangkit Pulihkan Indonesia” dipimpin langsung Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir dengan didampingi Wakil Bupati Erwan Setiawan dan Forkopimda serta dihadiri unsur instansi vertikal, para Kepala OPD, Camat, serta pengurus dan anggota PGRI se-Kabupaten Sumedang.
Di akhir upacara diserahkan penghargaan oleh Bupati dan Wakil Bupati kepada Kepala Dinas Pendidikan Agus Wahidin sebagai Harapan III ASN Berprestasi Provinsi Jawa Barat Tahun 2022 Kategori Inspiratif Strategi Komplementer 7 Metode pembelajaran Holistik Integratif.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sumedang H.Agus Wahidin dihari guru Nasional dan Hut Kopti ke 77, menyampaikan,” Untuk yang kesekian kalinya saya menyampaikan ucapan selamat hari guru nasional tahun 2022 dan hari ulang tahun PGRI yang ke 77. Disertai harapan yang luar biasa bahwa Sumedang akan selangkah lebih maju dalam mengimplementasikan merdeka Belajar.
” Saya beri nama merdeka belajar plus karena di Sumedang saya telah mengembangkan strategi komplementer holistik integratif dan kemarin alhamdulillah saya mendapatkan kesempatan untuk menuntut ilmu di Finlandia.
Dalam kesempatan tersebut,Saya mendapat kuliah umum di haga helia university tentang penyelenggaraan pendidikan. Kita tahu bahwa. Dan dia adalah penyelenggara pendidikan terbaik di dunia.” alhamdulillah di sana saya belajar dan akan saya implementasikan berkaitan dengan penghargaan ini.dan ini juga Saya persembahkan untuk para guru.tuturnya.
Dukatakan dia,Selama ini,Saya telah memberi motivasi dan memberi contoh bahwa saya walaupun Kadis “saya masih mau untuk bersusah susah kompetisi, apalagi guru guru yang mudah harus mau berkompetisi untuk kebaikan.” Selamat hari guru. Selamat hari ulang tahun PGRI. Tetap semangat untuk kemajuan pendidikan.tuturnya.
Selain itu Kata dia,Berkaitan dengan tenaga guru tentu tadi sebagaimana sambutan pak menteri akan dipenuhi secara bertahap karena tidak ada kewenangan untuk pengadaan buruh di level Kabupaten. Jadi kita ikut kepada kebijakan nasional,kita mengajukan dan memperjuangkan formasinya.
Dan alhamdulillah kemarin yang terbanyak 751 boleh dicek itu di di Jawa barat paling banyak sebesar 721 orang tuh untuk ketiga guru dan itu lolos. Semua.
Apa namanya dari semua formasi yang kita ajukan dan yang memimpin rapat formasi ke Jakarta saya langsung ya saya tidak mewakilkan saya pimpin langsung selama 3 hari. Saya tuh rakernas untuk formasi guru itu ya. Ya jadi ini penghargaan alhamdulillah bergengsi ya asn berprestasi kategori inspiratif di Jawa barat. Walaupun saya finish di ranking 6 tetapi bagi saya luar biasa karena dari sekian ribu sejawa barat ya ini resmi ditanda tangan pak gubernur pak Ridwan Kamil. Diserahkan kepada bupati dan bupati menyerahkan kepada saya.pungkasnya.( Suhaya Hidayat )