Wabup Fajar Lepas Agus Wahidin ke Kementerian PKP

Wabup Fajar Lepas Agus Wahidin ke Kementerian PKP
Wakil Bupati Sumedang M. Fajar Aldila mengucapkan selamat kepada Agus Wahidin atas jabatan barunya sebagai Direktur Peningkatan Kualitas Perumahan pada Kementerian Perumahan dan Kawasan Pemukiman Republik Indonesia.
Ucapan selamat disampaikan Wabup pada acara pelepasan yang digelar di halaman kantor Bappppeda Kabupaten Sumedang, Minggu (23/2/2025).
Agus Wahidin sebelumnya menjabat Kepala Bappppeda Kabupaten Sumedang dan merupakan lima dari kepala dinas yang ditemui Wabup sehari setelah dilantik bersama Bupati H Dony Ahmad Munir.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada beliau karena telah memberikan masukan dan arahan pada saat itu terkait dengan situasi Sumedang sekarang ini,” ucapnya.
Fajar mengatakan, dirinya bersyukur mendapatkan mentor seperti Agus Wahidin, di samping mentor lainnya yaitu Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir.
“Karena saya dengan usia yang terbilang masih muda dan masih baru di sini (Sumedang), jadi harus banyak belajar. Maka dari itu, saya bersyukur mendapatkan mentor yang luar biasa yaitu Bapak Bupati dan Bapak Agus Wahidin yang akan bersama-sama membangun Sumedang ke depan,” ujarnya.
Fajar mengungkapkan, Agus Wahidin merupakan salah satu putra daerah yang telah menorehkan namanya di kancah nasional.
“Insyaallah ini akan bisa mendapatkan sinergi yang positif untuk Kabupaten Sumedang nanti ke depan,” ungkapnya.
Menurut Fajar, Pemda Sumedang harus bisa berkolaborasi dengan pemerintah pusat dan provinsi demi kemajuan Kabupaten Sumedang.
“Kita harus bisa menyelesaikan masalah-masalah ekonomi, sosial dan infrastruktur. Untuk itu, mari kita bersama-sama membangun chemistry. Tidak ada pimpinan dan bawahan, tapi kita adalah rekan-rekan sejawat,” imbuhnya.
Fajar mengungkapkan, dirinya beserta jajaran ingin menciptakan ikatan emosional agar bisa bekerja dengan ikhlas dan dengan sungguh-sungguh untuk memberikan layanan terbaik untuk masyarakat Kabupaten Sumedang.
“Ini yang ingin kita wujudkan ke depannya. Bahwasannya seluruh SKPD dan elemen lainnya di Sumedang bahu-membahu untuk sama-sama memajukan Kabupaten Sumedang,” kata Fajar.
Dikatakan Fajar, tidak akan ada efek pragmatis dari masing-masing pejabat atau masing-masing eselon.
“Di sini kita bahu-membahu, bekerja sama demi untuk kemajuan Kabupaten Sumedang yang lebih baik,” ujarnya.
Sementara itu, Agus Wahidin di hadapan hadirin memohon pamit secara kedinasan.
“Secara kedinasan saya mohon pamit. Karena status pegawai saya sampai dengan keluarnya SK perpindahan masih pegawai Kabupaten Sumedang. Jadi status saya sekarang masih penugasan sampai dengan nanti terbit surat perpindahan,” ujarnya.
Agus mengungkapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah mendukung dan memberikan kepercayaan, diantaranya Sekda Jabar Herman Suryatman, Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir, Wakil Bupati Sumedang M. Fajar Aldila, Pj. Bupati Sumedang Yudia Ramli, Sekda Sumedang Tuti Ruswati dan pihak-pihak lainnya.
“Ucapan terima kasih juga saya sampaikan untuk Bapak dan Ibu di internal Bappppeda yang selama ini men- support saya. Kinerja saya bisa seperti ini adalah berkat Bapak dan Ibu. Saya juga ucapkan terima kasih dan penghormatan setinggi-tingginya kepada rekan-rekan kepala SKPD dan para Camat yang selama ini bahu-membahu bekerja sama dan bekerja keras selama ini,” tuturnya.